Ratings91
Average rating4.2
Buku ini menceritakan fiksi sejarah pada masa Perang Dunia kedua, menitikberatkan pada pelayaran kapal Wilhelm Gustloff milik Jerman yg tenggelam di laut Baltik setelah ditembak Torpedo oleh kapal selam Uni Soviet. Menurut sejarah PD II secara umum pecah semenjak Jerman menginvasi Polandia dari barat. Bbrp tahun kemudian Uni Soviet pun menginvasi Polandia dari timur. Di mata rakyat Polandia, Hitler & Stalin sama2 buruknya.
Ada 4 sudut pandang dlm buku ini Joanna Vilkas (berkebangsaan Lithuania yg melarikan diri ke Jerman), Florian Beck (berkebangsaan Jerman), Emilia (berkebangsaan Polandia) & Alfred Frick (berkebangsaan Jerman). Joanna pernah magang sebagai tenaga medis sejak melarikan diri dari tanah airnya, Karena ibunya keturunan Jerman dia mendapat suaka dari Jerman ketika Lithuania dicaplok oleh Uni Soviet. Florian seorang ahli restorasi yg melarikan diri dari org yg memperkerjakannya setelah mengetahui atasannya mencuri untuk Hitler. Emilia pelarian dari Polandia, hamil 8 bulan setelah diperkosa oleh tentara2 Uni Soviet. Alfred adlh tantara laut Jerman yg msh baru & kecerdasannya dipertanyakan.
Keempatnya menjadi penumpang kapal Wilhelm Gustloff, Bersama dgn 9000 org yg terdiri dari rakyat sipil, para pejabat beserta personel militer Jerman yg terluka. Kapal tersebut kemudian ditembak 3 torpedo oleh kapal selam Uni Soviet. Penyebabnya tdk dijelaskan di buku namun ak googling sdr.
Seperti Between Shades of Gray, jangan mengharapkan happy ending dari sebuah historical fiction, namun masih lebih baik disbanding kesuraman Between Shades of Gray.